Kebersamaan Satgas Yonif Raider 142/KJ Rayakan Natal Gabungan di Pemda Kab Yalimo 

    Kebersamaan Satgas Yonif Raider 142/KJ Rayakan Natal Gabungan di Pemda Kab Yalimo 

    YALIMO - Satgas  Yonif Raider 142/KJ dipimpin langsung oleh Dansatgas Yonif Raider 142/KJ Letkol Inf Esnan Haryadi hadir dalam perayaan Natal Gabungan yang diselenggarakan oleh Pemda Kabupaten Yalimo di Distrik Elelim, Kabupaten Yalimo, Provinsi Papua Pegunungan, Selasa (20/12/22).

    Dalam keterangannya, Dansatgas Yonif Raider 142/KJ Letkol Inf Esnan Haryadi yang turut hadir dalam acara tersebut menyampaikan bahwa acara perayaan Natal Gabungan yang diselenggarakan oleh Pemda Kabupaten Yalimo diperuntukkan untuk Jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Yalimo, TNI Polri dan seluruh masyarakat Kabupaten Yalimo,  

    "Dengan momen perayaan keagamaan ini mari kita terus jalin silaturahmi, kita bersama dukung pemerintah Kabupaten Yalimo dalam  membangun kabupaten Yalimo untuk jadi lebih baik, " kata Dansatgas Yonif Raider 142/KJ Letkol Inf Esnan Haryadi.

    "Kita harus ingat, jaga terus suasana kondusif yang selama ini tercipta, " pungkas Dansatgas.

    Sementara itu, Bupati kabupaten Yalimo Dr. Nahoor Nekwek, S.Pd. M.M, mengatakan bahwa Tema Natal yang diusung Pemda Kabupaten Yalimo yaitu "Maka pulanglah Mereka ke negerinya melalui jalan lain".

    "Hari ini kita semua berkumpul bersama masyarakat, dan semua unsur yang di kabupaten Yalimo. Mari kita rayakan Natal dengan penuh Keceriaan, Tetap jaga damai Natal, jaga Siskamtibmas agar tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan dan Yalimo tetap Aman, " jelas Bupati.

    Hadir dalam acara perayaan Natal di Pemda Kabupaten Yalimo yaitu Bupati Kabupaten Yalimo Dr. Nahor Nekwek, S.Pd., M.M, Sekda Kabupaten Yalimo Dr. Isak Yando, seluruh kepala Dinas dan kepala Distrik,  Dansatgas Yonif Raider 142/KJ Letkol Inf Esnan Haryadi, Kapolres Yalimo Kompol Rudolof Yabansabra, S.H., M.H. 
    Danpos Ramil Elelim Serka Yairus Mathuan, Ketua Klasis  Bapak Yahya Walianggeng, seluruh Pendeta yang ada di distrik Elelim, Direktur RSUD Kab Yalimo dr Nathanael Hadi, kepala Bank Papua Yalimo Bpk Yusuf Itar. (*)

    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Berikutnya

    Satgas Yonif 143/TWEJ Bantu Warga Korban...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?

    Ikuti Kami